PSIR Takluk di Palangkaraya


Palangkaraya - Persepar Palangkaraya menaklukkan PSIR Rembang dalam pertandingan di Stadion Toeah Pahoe, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Minggu (20/5/2012). Laga sepak bola Divisi Utama Liga Prima Indonesia (LPI) itu berakhir 1-0.Tempo pertandingan berjalan cepat dan kedua tim mencoba menekan pertahanan lawan. Meski demikian, strategi menyerang kedua pihak belum mampu menghasilkan gol hingga babak pertama berakhir. Pada babak kedua, tim bermain semakin agresif dengan Persepar memiliki tingkat penguasa an bola yang lebih tinggi.

Kebuntuan skor akhirnya pecah ketika Robert Kwateh mampu memanfaatkan kekisruhan di depan gawang PSIR. Bola sebenarnya sempat ditepis kiper PSIR Nanda Pradana namun terlepas kembali. Di tengah kerumunan para pemain rekan dan lawan, tembakan pelan Kwateh mampu melejit ke gawang PSIR pada menit ke-54.

Selanjutnya, tempo permainan kedua tim kian cepat namun tak mengubah skor hingga tambahan waktu dan pertandingan usai. Ritme pertandingan membuat tiga pemain mendapatkan kartu kuning yakni Hendra Panambunan dan Bayu Sunaryo dari Persepar serta Abunaw Pula dari PSIR.

Pertandingan sempat terganggu hujan deras yang turun selama 15 menit menjelang laga berakhir. Meski demikian, gangguan yang sesekali disertai sambaran petir itu tak mengganggu konsentrasi para pemain Persepar dan PSIR. Mereka terus merangsek pertahanan lawan.( Kompas )

.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar