PSIR Rembang Bertekad Tampil di Liga Profesional PSSI

Rembang - Klub asal Jawa Tengah, PSIR Rembang, bertekad untuk tampil di liga profesional PSSI, meski hanya berlaga pada level kedua.Tim yang mempunyai Julukan laskar dampo wang itu msih bersemangat untuk menjadi tim Propesional"Bagaimana pun prosedurnya, kami tetap bertekad agar PSIR bisa berkiprah di liga profesional, entah di level pertama (teratas) atau pun level kedua," kata Ketua Umum PSIR Rembang, Mochammad Salim seperti yang dikutip dari Antara.

"Kami akan tetap berusaha sekuat tenaga agar PSIR bisa tampil di liga profesional. Sekarang, tidak terbesit di benak kami dan pengurus bahwa PSIR tampil di liga amatir," tegasnya.

Menurut Salim, tekad memperjuangkan PSIR berkiprah di liga profesional dilakukan agar Kabupaten Rembang tetap dikenal dan diperhitungkan di kancah persepakbolaan nasional.

"Menyikapi dana untuk keperluan kontrak pemain dan pelatih, kami akan memanfaatkan semaksimal mungkin potensi pemain dan pelatih lokal, sehingga bisa menekan anggaran. Kami akan melakukan koordinasi dengan PSSI atau tim verifikasi untuk bisa memberi sedikit kelonggaran mengenai fasilitas yang lain, misalnya stadion," jelasnya.

Sementara itu, menurut mantan Manajer PSIR musim kompetisi 2010/2011 Sumadi HS, dirinya menyambut gembira keinginan Ketum PSIR agar Laskar Dampo Awang, julukan PSIR, berkiprah di liga profesional.

"Keinginan Ketum PSIR itu harus didukung bersama karena PSIR merupakan kebanggaan warga Rembang," katanya.

Ketua Pengurus Cabang PSSI Kabupaten Rembang Maliki Nuruddin mengatakan senada. "Saya tidak meragukan komitmen Ketum PSIR terhadap sepak bola Rembang. Salah satu bukti bahwa ia menaruh perhatian besar terhadap PSIR antara lain bahwa secara diam-diam pihaknya telah meminta daftar nama pemain lokal hasil penyaringan tim pemandu bakat selama Kompetisi Divisi Utama Pengcab PSSI Rembang belum lama ini," ujarnya. (ant/end)
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar